Polres Belitung Timur

November 15, 2024 2:11 am

Wakapolres Beltim Membuka Secara Resmi Pelatihan Satpam Tingkat Dasar Gada Pratama Angkatan Ke IX Tahun 2023

Polres Belitung Timur, Hubungan Masyarakat – Tanjung Pandan. Wakapolres Belitung Timur Kompol Poltak S.T Purba, SIK membuka secara resmi Pelatihan Satpam Tingkat Dasar Gada Pratama Angkatan Ke IX Tahun 2023 jajaran Polda Kep. Babel di Hotel Pondok Impian Tanjung Pandan, Minggu (15/01/2023)

Hadir mendampingi Wakapolres Belitung Timur, Kasubdit BinSatpam Dit Binmas Polda Kep. Babel Kompol M. Hasbi Jr, Kasat Bimmas Polres Beltim AKP Arjoni, Kaur Bin Ops Sat Bimmas Polres Beltim Ipda Medes P Ariansyah, SH dan Direktur PT Bintang Mas Tangguh sdr Ade Randy Raimond L.

Dir Binmas Polda Kep. Babel dalam amanatnya, yang dibacakan oleh Wakapolres Belitung Timur Kompol Poltak S.T Purba, SIK mengungkapkan, Latihan dasar gada Pratama tahun 2023 ini diadakan sebagai wujud kepedulian dan keseriusan Polri dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di bidang Kamtibmas dan sekaligus memupuk rasa kebersamaan Polri dengan segenap komponen Pengamanan Swakarsa.

Pelatihan Gada Pratama ini dilaksanakan sesuai dengan Perpol Nomor 4 Tahun 2020, Di mana para peserta harus mengikuti kegiatan pembelajaran minimal 232 jam pelajaran, dengan materi pokok meliputi pengantar kurikulum, pembinaan kepribadian, pengetahuan dan keterampilan teknis, perundang-undangan, kesamaptaan dan materi lain seperti revolusi mental maupun pembekalan.

Materi-materi tersebut wajib diikuti oleh para peserta didik, sehingga dapat memenuhi syarat kompetensi dan berhak mendapatkan ijazah Gada Pratama sebagai legitimasi apabila nantinya bekerja di bidang pengamanan.

Sekadar diketahui bahwa, pelatihan dasar Satpam berlangsung selama 3 hari yakni, tanggal 15 Januari sampai dengan 17 Januari 2023 dengan jumlah peserta pelatihan Satuan Pengamanan (Satpam) tingkat Gada Pratama sebanyak 39 orang.

Terselenggaranya Pelatihan Satpam Gada Pratama yang dilaksanakan mulai hari ini merupakan kerjasama direktorat pembinaan masyarakat Polda Kep Babel dengan BUJP PT. Bintang Mas Tangguh, kerja sama semacam ini perlu terus ditingkatkan agar mampu membentuk anggota Satpam yang memahami, menguasai dan terampil secara profesional dalam pelaksanaan tugas.

Berita lainnya

BAGIKAN

Open chat
Apa yang bisa kami bantu?
Hello 👋
Ada yang bisa kami bantu?