Polres Belitung Timur, Hubungan Masyarakat – Manggar, Polres Belitung Timur melaksanakan Rapat koordinasi lintas sektoral dalam rangka kesiapan Operasi Mantap Brata Menumbing 2023-2024 serta penandatanganan kerjasama (MoU) antara Polres Belitung Timur dengan KPUD Kabupaten Belitung Timur dan Bawaslu Kabupaten Beltim, yang Bertempat di Joglo Patriatama Polres Beltim, Selasa (17/10/2023).
Kegiatan tersebut Dihadiri langsung Kapolres Belitung Timur AKBP Arif Kurniatan, SIK, MM, Asisten Bidang Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Sdr Sayono, S.AP, KPUD Kabupaten Beltim Marwansyah, Bawaslu Kabupaten Beltim Dani Sugara, Danpos TNI AL, Danpos TNI AU, Basarnas, Perwakilan Kejaksaan Beltim, para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran Polres Beltim, serta tamu undangan lainnya.
Kapolres Belitung Timur AKBP Arif Kurniatan, SIK, MM dalam sambutannya mengatakan, terima kasih Untuk kehadiran bapak dan ibu untuk sekalian yang sudah meluangkan waktunya dalam kegiatan Rakor Linsek Operasi Mantap Brata Menumbing tahun 2023-2024.
“Berdasarkan Undang-undang Dasar 1945 Pemilu merupakan wujud keikutsertaan seluruh rakyat Indonesia dalam penyelenggaraan Pemerintah Negara. Disamping itu pemilu adalah sarana Demokratis untuk menyampaikan aspirasi rakyat, dalam rangka membentuk sistem negara yang legitimate dan berkedaulatan rakyat sehingga pemerintahan dan pimpinan nasional yang lahir dari hasil pemilu, merupakan kehendak rakyat dan dijalankan sesuai dengan keinginan rakyat,” ujarnya.
Rakor ini dilaksanakan untuk menganalisa dan mengevakuasi hasil pelaksanaan pengamanan pemilu tahun 2019. Serta mengecek kesiapan pengamanan pemilihan Presiden dan wakil Presiden Tahun 2024 khususnya kesiapan personil yang akan melaksanakan tugas operasi dan kelengkapan sarana prasarana beserta unsur terkait sebelum diterjunkan kelapangan. lanjut Kapolres
Adapun kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan kerjasama (MoU) antara Polres Belitung Timur dengan KPUD Beltim dan Bawaslu Kabupaten Beltim. Selanjutnya paparan dari Kabag Ops Polres Beltim, KPUD serta Bawaslu Kabupaten Beltim tentang kesiapan Pemilu tahun 2024.