Polres Belitung Timur

October 15, 2024 7:41 pm

Polres Belitung Timur Kerahkan Puluhan Personel untuk Pengamanan Kejuaraan Provinsi Drumband tahun 2024

Polres Belitung Timur, Hubungan Masyarakat – Manggar, Polres Belitung Timur melaksanakan pengamanan kegiatan Kejuaraan Provinsi Drumband tahun 2024 yang dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Belitung Timur IPTU Zhody Andrian, S.Kom., Sabtu (06/07/2024).

Untuk memastikan acara berlangsung aman dan lancar, Polres Belitung Timur menerjunkan 90 Personel gabungan dari berbagai satuan fungsi dan Polsek.

Pengamanan dilakukan di garis start POM mini Dusun Ngarawan Desa Padang, di Simpang Jalan Flamboyan, di sp. Hotel Oasis, Sp. Modong, Sp. Empat, Persimpangan Taman kota Manggar hingga Garis Finish di Kantor Camat Manggar Kabupaten Belitung Timur.

Plt. Kasi Humas Ipda Jerry Saputra Tandaru, S.H., M.H., menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan dengan serius mengingat tingginya partisipasi masyarakat dalam acara ini. “Kami berupaya memastikan keamanan dan kenyamanan bagi seluruh peserta dan penonton Kejuaraan Provinsi Drumband tahun 2024.” ujarnya.

Dikesempatan yang sama Kapolres Belitung Timur AKBP Arif Kurniatan, S.I.K., M.M., menegaskan pentingnya sinergi antara kepolisian dan masyarakat untuk menjaga ketertiban selama acara berlangsung.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung dan mengikuti arahan petugas demi kelancaran dan keamanan bersama,” tutup Kapolres.

Berita lainnya

BAGIKAN

Open chat
Apa yang bisa kami bantu?
Hello 👋
Ada yang bisa kami bantu?